Sebuah kata yang dalam hubungannya dengan lukisan adalah untuk menggambarkan karakteristik permukaan hasil lukis melalui penggunaan kuas. Sapuan kuas dapat berkisar dari sangat halus-seperti contohnya dalam karya para pelukis Neue Sachlichkeit di Jerman, sampai pada ekstra tebal, seperti pada berbagai bentuk Ekspresionis dan apa yang disebut gestural (lihat juga impasto). Sapuan kuas,seperti tulisan tangan, dapat menjadi sangat individual dan dapat menjadi sebuah factor penting dalam mengenali hasil karya seorang seniman. Dapat juga menjadi sangat ekspresif, yaitu aplikasi cat itu sendiri memainkan peran dalam membawa emosi atau pengertian dari karya itu. Dalam teori seni modern, penekanan ditempatkan pada gagasan bahwa lukisan harus memiliki realitasnya sendiri daripada mencoba meniru dunia tiga-dimensi. Oleh karena itu Nilai ditempatkan sapuan kuas yang istimewa karena ia menonjolkan permukaan dua-dimensi dari karya itu dan realitas dari cat itu sendiri. Sapuan kuas istiewa juga terlihat sangat bernilai karena menjadi latar depan peran medium itu sendiri. Pelukis Robert Ryman telah mendedikasikan seluruh karirnya untuk menjelajahi sapuan kuas.
- Part of Speech: noun
- Industry/Domain: Art history
- Category: General art history
- Company: Tate
Creator
- totomat
- 100% positive feedback
(Bandung, Indonesia)